Sabtu, 24 April 2021

Si Buah Mata Kucing alias Kelengkeng, Selain Manis, Segar dan Lezat, Ternyata Punya Segudang Khasiat dan Manfaat (Bagian Kedua)

Khasiat dan Manfaat Buah Kelengkeng
portal-receh.blogspot.com

Artikel ini adalah lanjutan dari artikel yang sudah tayang sebelumnya, dengan judul "Si Buah Mata Kucing alias Kelengkeng, Selain Manis, Segar dan Lezat, Ternyata Punya Segudang Khasiat dan Manfaat (Bagian Pertama)", silahkan disimak;

Bijinya juga mengandung saponin, tannin, dan lemak. sehingga banyak dipakai sebagai bahan untuk membuat shampo dan mengatasi keringat yang berlebihan. Selain itu, bijinya juga banyak digunakan untuk menghentikan pendarahan.

Daging buahnya, secara tradisional dipakai untuk obat sakit perut (gangguan organ pencernaan), meredakan demam dan membunuh cacing perut, juga penangkal racun. Air seduhan daging buah yang dikeringkan merupakan larutan penyegar alami dan obat mujarab untuk mengatasi insomnia, kelelahan kronis, perasaan lemah, tidak dapat konsentrasi, dan kurang nafsu makan.

(baca juga artikel yang berisi catatan ringan dari seorang (bukan) fotografer tentang tips fotografi, dalam tulisan yang cukup unik berjudul: "5 Cara Memotret Bunga Supaya Hasilnya Ciamik ! (Semoga......!)") 

Khasiat dan Manfaat Buah Kelengkeng
portal-receh.blogspot.com

Di negara Vietnam, biji kelengkeng dimemarkan dan digunakan untuk mengobati luka akibat gigitan ular karena diyakini dapat menyerap bisa ular. Juga kerap digunakan untuk mengatasi luka bakar.

Buah mata kucing ini disebut juga penghasil energi yang baik dan dapat meningkatkan stamina karena banyak mengandung sukrosa, protein, lemak, glukosa, dan asam tartaric. Oleh karena itu buah ini juga baik untuk dikonsumsi ibu hamil yang lemah atau setelah melahirkan, tetapi dalam jumlah yang tidak berlebihan.

Khasiat dan Manfaat Buah Kelengkeng
portal-receh.blogspot.com

Manfaat lain yang dapat diperoleh bila kita makan buah kelengkeng secara teratur dan dalam kondisi segar adalah bisa mengurangi gejala demam, menambah nafsu makan, mencegah anemia, dan pemutihan rambut dini.

(baca juga artikel tentang alutsista "Tank Tempur Utama / Main Battle Tank - TYPE 61")

Kandungan Gizi Buah Kelengkeng

- Kalori: 60 kcal
- Karbohidrat: 15 grams
- Protein: 1.3 grams
- Serat: 1.1 gram
- Air: 83 grams
- Vitamin B1 (Thiamine): 0,031 mg
- Vitamin B2 (riboflavin): 0,14 mg
- Vitamin B3 (Niasin): 0,3 mg
- Vitamin C: 84 mg
- Kalsium: 1 mg
- Besi: 0,13 mg
- Mangan: 0,05 mg
- Magnesium: 10 mg
- Fosfor: 21 mg
- Kalium: 266 mg

Khasiat dan Manfaat Buah Kelengkeng
portal-receh.blogspot.com

Demikianlah penjabaran bagian kedua tentang manfaat dan khasiat buah kelengkeng untuk kesehatan tubuh.


Semoga bermanfaat.

Artikel ditulis ulang oleh: Tuntas Trisunu

#Ghosting, #Gabut, #Lockdown, #Rebahan, #WFH, #Resesi, #Kuota Belajar, #Virus Corona, #PSBB, #Among Us, #Covid-19, Vaksin Corona, Vaksin, #Cara Daftar UMKM, #Cara Menjadi YouTuber Pemula, #Cara Menjadi Reseller, #Cara Membuat Hand Sanitizer, #Cara Menjadi Terkenal, #Cara Menjadi Artis, #Cara Login Google Classroom, #Cara Menjadi Dropshipper, #Cara Menjadi Penulis, #Cara Menjadi Impostor Among Us, #Cara jualan online, #Kartu Pra Kerja, #Daftar UMKM Online, #Stimulus PLN, #Omnibus Law, #Sunda Empire, #COVID-19, #Ide Sederhana, #Tips&Trick, #Jualan Online

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Daftar Isi

DAFTAR ISI PORTAL RECEH KAYA MANFAAT DAN KHASIAT

Berikut ini adalah daftar isi portal receh ini: 1. Inilah Manfaat Jambu Klutuk Alias Jambu Biji 2. Manfaat Buah Bacang Untuk Kesehatan Tubuh...